Hasil Pertandingan Sevilla 3-2 Real Madrid

Hasil Pertandingan Sevilla 3-2 Real Madrid

Berita olahraga dan Prediksi sepakbola terkini seputar kejadian dan info terhangat dari lapangan hijau, serta berbagai persiapan tim, gosip, infotaiment, jadwal bola, prediksi skor, Liga Champions, Indonesia, Spanyol, Inggris, Italia, dan juga berita terkini MotoGP. Informasi berita tentang: Hasil laga Sevilla 3-2 Real Madrid
Hasil laga Sevilla 3-2 Real Madrid

Sevilla, Berita Bola - Mengejutkan Sevilla berhasil menundukkan Real Madrid dengan skor dramatis 3-2 di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Senin (9/11/2015) dinihari WIB.

Madrid mendapatkan kesempatan pada menit keenam. Namun, sundulan Gareth Bale meneruskan umpan silang Danilo bisa diantisipasi oleh kiper Sevilla, Sergio Rico.

Pada menit ke-11, Madrid nyaris memimpin melalui tembakan jarak jauh Nacho. Namun, bola tembakan Nacho cuma menghantam tiang gawang.

Kebuntuan terpecahkan pada menit ke-22 setelah gol indah Ramos membawa Madrid unggul 1-0. Ramos menyambut bola sepak pojok Isco dengan sebuah bicycle kick yang tak bisa dihentikan Sergio Rico.

Tak berselang lama, Bale menusuk ke kotak penalti Sevilla dan punya kans untuk menambah keunggulan Madrid. Tapi, penyelesaiannya bisa dimentahkan Sergio Rico.

Sergio Rico kembali menggagalkan usaha Bale pada menit ke-30. Dia membuat penyelamatan gemilang untuk menepis tembakan kaki kiri Bale.

Sevilla menyamakan kedudukan menjadi 1-1 Kala laga memasuki menit ke-36. Pemain-pemain Madrid gagal mengantisipasi sebuah tendangan sudut dan Immobile yang tak terkawal di tiang jauh menceploskan bola ke dalam gawang dari sudut sempit.

Immobile menyia-nyiakan kesempatan bagus untuk membawa Sevilla berbalik unggul pada menit ke-40. Dia bisa menjangkau umpan silang dari Benoit Tremoulinas, tapi sontekannya masih melebar.

Hingga rampungnya babak pertama, tak ada gol lainnya yang tercipta. Skor masih 0-0.

Pada awal babak kedua, tembakan Bale masih bisa ditangkap Sergio Rico, sementara percobaan dari Toni Kroos melebar. Sevilla yang membalas melalui aksi Yevhen Konoplyanka juga tak bisa bikin gol karena tembakan Konoplyanka tak mengar ah ke sasaran.

Cristiano Ronaldo punya kans untuk mengembalika n keunggulan Madrid pada menit ke-56. Namun, sepakannya masih melenceng dari gawang Sevilla.

Sevilla memimpin 2-1 Kala laga memasuki menit ke-62. Gol kedua tim tuan rumah dicetak oleh Banega melalui sebuah kerja sama tim yang apik. Konoplyanka bermain umpan satu-dua dengan Immobile sebelum mengirim umpan ke Banega. Banega langsung mencocor bola ke gawang Madrid yang sudah tak terjaga.

Setelah tertinggal, Madrid langsung berupaya untuk menyamakan skor. Tapi, tembakan Ronaldo dengan mudah diamankan oleh Sergio Rico, begitu juga dengan sepakan jarak jauh Kroos. Sementara itu, tendangan Bale masih melambung.

Sergio Rico juga menggagalkan peluang Madrid lewat tembakan keras Luka Modric pada menit ke-73. Tak berselang lama, dia menghentikan bola sundulan Casemiro.

Bukannya menyamakan kedudukan, Madrid malah kebobolan lagi Kala laga berusia 74 menit. Llorente yang berdiri tak terkawal di mulut gawang dengan mudah menyundul bola hasil umpan silang Mariano dari sisi kanan. Sevilla unggul 3-1.

Di injury time, James menipiskan hasil negatif Madrid. Tembakan pemain asal Kolombia itu dari luar kotak penalti bersarang di pojok bawah gawang Sevilla. Tapi, gol ini tak cukup untuk menyelamatkan timnya dari hasil negatif.

Susunan Pemain

Sevilla: Sergio Rico; Mariano, Rami, Andreolli (Kolodziejczak 84'), Tremoulinas; Krychowiak, N'Zonzi; Vitolo, Banega (Krohn-Dehli 78'), Konoplyanka; Immobile (Llorente 70')

Real Madrid:
Casilla; Danilo, Sergio Ramos (Varane 32'), Pepe, Nacho; Kroos (Jese 78'), Casemiro, Modric; Isco (James Rodriguez 63'), Bale, Ronaldo

Demikian hasil ulasan Hasil laga Sevilla 3-2 Real Madrid, ikuti perkembangan berita olahraga terkini dan prediksi skor bola menarik lainnya di situs topbola.net.
--
This message has been scanned for viruses and dangerous content by
E.F.A. Project, and is believed to be clean.


Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.